Skema Sulih Suara | Dubber

Skema Sulih Suara / Dubber Anda mungkin salah seorang yang gemar menonton drama Korea atau film silat Mandarin di televisi. Jika Anda perhatikan, bahasa yang digunakan atau diucapkan oleh artis atau aktor tersebut
adalah bahasa Indonesia. Bila Anda lebih teliti, gerak bibir dengan lafal yang keluar dari mulut kadang tidak sesuai (tidak pas). Maklumlah mereka telah melakukan sulih suara. Artinya menimpa suara asli mereka dengan suara berikutnya (kita orang Indonesia). Dalam dunia film dan pertelevisian, sulih suara ini seringkali dilakukan. Pengisi suaranya disebut dubber. Malahan untuk film animasi atau kartun banyak memakai teknik sulih suara.
Baiklah pada postingan kali ini kami akan membahas masalah Rangkaian Sulih Suara. Yuk kita coba membuatnya. Rangkaian ini bisa aplikasikan untuk tujuan-tujuan tertentu. Yang jelas, rangkaian ini cukup menarik lho. Terutama buat Anda yang bergeluk di bidang audio. Silakan Anda pelajari melalui gambar skema di bawah ini.
ALT
Skema Sulih Suara ini adalah rangkaian di mana mikrofon dan rangkaian preamp (rangkaian suara) memiliki prioritas terhadap semua sinyal audio lainnya. Anda dapat menganggap ini sebagai sebuah interkom, jika penguat utama digunakan untuk mendengarkan musik, maka ketika saklar push to talk  ditekan, penguat diaktifkan untuk sinyal suara. Nah, bila Anda tertarik, jangan ragu untuk membuatnya. Rangkaian ini cukup handal lho, tidak kalah dengan keluaran pabrik. Semoga rangkaian ini bermanfaat dan semoga berhasil.

Komentar